Jakarta - Marc Marquez sudah mengunci gelar juara dunia MotoGP 2019 di Thailand. Tapi tak ada alasan buatnya untuk bersantai di empat seri tersisa.
Meski demikian Marquez tak lantas bisa berleha-leha di sisa musim. Rider asal Catalunya itu masih berambisi membantu tim dan pabrikan memenangi gelar.
Saat ini Honda ada di posisi teratas klasemen konstruktor dengan 331 poin, unggul dari Ducati yang punya 254 poin di posisi dua. Di klasemen tim, Repsol Honda punya 358 poin dari tertinggal dari Mission Winnow Ducati (377 poin).
"Rasanya spesial bisa membawa pulang (gelar) kejuaraan dunia ke Honda. Dalam beberapa tahun terakhir saya sudah berhasil memenangi titel di Jepang, tapi sekarang saya akan bisa mengunjungi semua orang di Honda dan HRC (dengan membawa titel), yang membantu saya di belakang layar untuk mewujudkan musim 2019 ini," ujar Marquez dikutip Crash.
"Sekarang adalah waktunya untuk mengejar titel-titel lainnya, masih ada titel konstruktor dan tim. Saya menantikan balapan di Motegi karena ini adalah balapan kandang Honda dan fans Jepang itu sangat spesial," tambahnya.