'Quartararo Eksplosif di MotoGP, Mirip Stoner'

Rider Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo. (Foto: Mirco Lazzari gp/Getty Images) Nice - Penampilan Fabio Quartararo di MotoGP 2019 dinilai cukup eksplosif. Rookie milik tim Petronas Yamaha SRT itu pun dinilai mirip Casey Stoner.

Quartararo menjadi rookie terbaik di MotoGP 2019 sejauh ini. Dari 9 race, rider asal Prancis itu bisa dua kali naik podium.

Hasil itu lebih baik dari rookie lainnya seperti Joan Mir, Francisco Bagnaia, dan Miguel Oliveira. Quartararo pun sementara berada di peringkat ke delapan klasemen MotoGP dengan raihan 67 poin.

Performa rider berusia 20 tahun itu, diungkap kepala mekanik Diego Gubellini, mirip dengan Stoner. Juara dunia MotoGP dua kali itu juga bisa tampil impresif ketika menjadi rookie kelas tertinggi bersama Honda pada 2006.

"Saya pikir dia hanya Fabio Quartararo, dalam arti dia punya karakteristik sendiri dan tidak menyerupai orang lain. Kisah MotoGP-nya mengingatkan kita pada Stoner, yang meledak di kelas utama," kenang Gubellini, seperti dilansir GPOne.

Gubellini menjelaskan, Quartararo juga rider yang amat profesional kendati masih belia. Ia mencontohkan sikapnya di garasi.

"Di garasi, dia adalah seorang pria berusia dua puluh tahun, sangat riang dan mudah berkomunikasi, untuk berbicara, tetapi dia juga seorang profesional. Dia bukan salah satu pembalap yang terlalu serius. Dia berkonsentrasi ketika dia harus balapan, dan ketika dia memberikan penjelasan kepada kami," jelas Gubellini.

"Dia analitis dan tepat pada saat-saat itu. Kami berbicara tiga atau empat bahasa berbeda di garasi, dan dia suka mempelajari yang baru, jadi dia pergi ke semua mekanik untuk diajari berbagai frasa untuk katakan pada waktu yang tepat," ungkapnya. 
Share:

Popular Posts

infoprediksi816agent.blogspot.com

www.816win.com

infoprediksi816agent.blogspot.com

www.816agent.com