MotoGP Belanda: Lorenzo Pede Akan Secepat di Catalunya

Jorge Lorenzo percaya akan secepat di Catalunya pada balapan MotoGP Belanda, akhir pekan ini . (Foto: David Ramos / Getty Images) Jakarta - Terlepas dari hasil akhirnya, Jorge Lorenzo tampil menjanjikan di MotoGP Catalunya. Rider Repsol Honda itu optimistis akan mendapat kecepatan serupa di Assen.

Lorenzo memang gagal finis di Montmelo usai menyebabkan kecelakaan domino di putaran awal. Insiden itu menyeret Andrea Dovizioso, Maverick Vinales, dan Valentino Rossi yang terpaksa retired. 

Meski begitu, Lorenzo sukses melesat ke posisi empat padahal start dari posisi 10. Hal tersebut dipengaruhi oleh komponen baru di motor Lorenzo berupa perubahan desain tangki.

Dalam lima balapan pertama yang dituntaskan, Lorenzo belum sanggup finis 10 besar. MotoGP Belanda akan menjadi pembuktian dia sekalipun secara tradisi bukan seri yang mendatangkan hasil maksimal bagi Lorenzo.

"Kami tiba di sini setelah akhir pekan yang paling konsisten di tahun ini di Barcelona," Lorenzo mengucapkan dilansir Crash.

"Hasil akhirnya memang bukan yang kami inginkan, tapi di seluruh akhir pekan kami bisa kompetitif dan terus meningkatkan motor, inilah yang ingin aku lakukan lagi pada akhir pekan ini."

"Kalau kami melanjutkan pekerjaannya dengan cara ini dengan tim Repsol Honda, kami bisa kembali mendapatkan kecepatan seperti di Barcelona," Lorenzo menambahkan.

Sejak berkarier di kelas premier pada 2008, Lorenzo hanya sekali juara (2010) di Assen. Dua kali naik podium ketika finis runner-up (2009) dan ketiga (2015). Sedangkan dalam tiga tahun terakhir, posisi akhir terbaik Lorenzo cuma ketujuh yang diraih pada tahun lalu.
Share:

Popular Posts

infoprediksi816agent.blogspot.com

www.816win.com

infoprediksi816agent.blogspot.com

www.816agent.com